Wednesday, February 6, 2013

Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat


Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat

Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat - Pada artikel Tutor Blogger kali ini, Saya akan menjelaskan mengenai bagaimana Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat dan di lengkapi dengan gambar. Tutorial kali ini memang di khusus kan bagi pemula yang ingin membuat blog.

Sebelum membahas nya, ada baiknya jika kita mengerti terlebih dahulu apa itu definisi atau pengertian blog, dan pasti nya pada saat setiap orang ditanya mengenai pengertian blog, pasti jawaban yang terdengar berbeda-beda, meskipun demikian, makna dari jawaban mereka pasti tidak jauh berbeda atau sama persis.

Definisi atau Pengertian Blog dari Sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Blog
Blog merupakan singkatan dari web log adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.

Baiklah, kita kembali lagi ke Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat, dengan syarat anda sudah memiliki email di Gmail.com
Langsung saja anda ikuti langkah-langkah berikut ini :

  1. Silahkan kunjungi situs http://www.blogger.com
  2. Setelah halaman pendaftaran terbuka, alihkan perhatian anda sementara ke sebelah kanan bawah, untuk mengubah bahasa, lalu pilih bahasa sesuka anda.
    Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat

  3. Silahkan langsung masuk / login dengan menggunakan username / nama pengguna serta password / sandi gmail anda ( akun email anda bisa untuk login ke blogger).
    Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat

  4. Isilah formulir yang ada :
    • Nama Tampilan : Isi dengan nama yang ingin tampil pada profile blog anda.
    • Jenis Kelamin : Pilih sesuai dengan jenis kelamin anda, misal : pria.
    • Penerimaan Persyaratan : Beri tanda checklist sebagai tanda anda setuju dengan peraturan yang telah di tetapkan oleh pihak blogger. Saran: sebaiknya anda membaca terlebih dahulu persyaratan yang ada agar anda tahu dan mengerti apa yang boleh dan tidak diperbolehkan ketika menggunakan layanan blogger.
    • Klik tanda panah bertuliskan “Lanjutkan”.

  5. Klik tombol "blog baru" !!
    Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat

  6. Isilah formulir :
    • Judul : Isi dengan judul blog yang di inginkan, misalnya : tutorblogger
    • Alamat : isi dengan alamat blog yang di inginkan.
    • Template : pilih template (tampilan blog) yang disukai (ini dapat ganti kembali).
    • Lanjutkan dengan klik tombol “Buat blog!”.
      Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat
    • Sampai disini blog anda telah berhasil di buat...Cukup mudah bukan..?

  7. Untuk menghindari spam filter, saya sarankan sebaiknya anda langsung posting sembarang saja. Klik tulisan “Mulai mengeposkan”. 
    Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat

  8. Isi judul serta artikel. Akhiri dengan klik tombol “Publikasikan”.
    Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat

  9. Silahkan lihat blog anda dengan klik tombol “Lihat Blog
Nah bagaimana? mudah bukan ?
Oke sampai disini dulu tutorial dari Tutor Blogger mengenai Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogger dengan Cepat, semoga artikel diatas bisa bermanfaat dan dapat membantu anda untuk membuat blog baru. Ikuti terus tutorial menarik lainnya dengan cara Subcribe lewat email, follow twitter atau like dan follow facebook Tutor Blogger.
Terima kasih... 

5 comments:

  1. Kunjungan perdana sob, thanks atas tutorialnya yang sangat sederhana.. oya blognya kreen sob.. ditunggu kunjungan baliknya..

    ReplyDelete
  2. terimakasih informasinya, sangat bermanfaat sekali

    ReplyDelete